Bupati Eka Putra : Camat Perpanjangan Tangan Bupati, Jangan Ketinggalan Informasi

    Bupati Eka Putra : Camat Perpanjangan Tangan Bupati, Jangan Ketinggalan Informasi
    Foto : Journalist.id

    TANAH DATAR - Bupati Tanah Datar Eka Putra meminta kepada para Camat se Tanah Datar untuk terus update informasi terkait dengan perkembangan informasi pembangunan di Kabupaten Tanah Datar.  Hal ini disampaikan oleh Bupati saat menghadiri Forum Komunikasi Camat se Tanah Datar yang dilaksanakan pada Sabtu (14/5) di lokasi objek wisata Tanjung Mutiara kecamatan Batipuh Selatan.

    "Camat itu merupakan perpanjangan tangan Bupati, jadi tidak boleh ketinggalan informasi. Perkembangan informasi sangat penting untuk kita ketahui, agar kita tidak salah menjawab apabila ada pertanyaan dari masyarakat, " kata Bupati.

    Lebih lanjut Bupati Eka Putra juga sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan Forum Camat di Tanah Datar, karena disamping bisa dimanfaatkan untuk berdiskusi terkait beberapa permasalahan di wilayahnya masing-masing, juga bisa dimanfaatkan sebagai ajang silaturahmi sehingga antar Camat dan keluarga bisa saling lebih mengenal lagi.

    Tidak itu saja, Bupati juga mengharapkan isteri dan keluarga Camat bisa mendukung penuh tugas para suaminya. "Pekerjaan seorang Camat itu tidak jauh berbeda dengan Bupati, bedanya hanya luar wilayahnya saja, semuanya sama karena sasaran kerjanya adalah masyarakat. Jadi kalau ada dukungan penuh dari keluarga akan menambah motivasi dalam menjalankan tugas-tugasnya, " tambah Eka Putra.

    Bupati juga berpesan agar Camat dalam menjalankan tugasnya tidak sekedar memenuhi sumpah jabatan saja, namun tanggungjawabnya lebih lebih besar lagi didalam melayani masyarakat.

    "Harapan Saya, para Camat bisa piawai dalam memimpin di kecamatan walaupun situasi masyarakatnya berlatarbelakang yang berdeda-beda dan anggaran operasional juga tidak ada. Jangan cepat menyerah dan jangan mengutamakan ego pribadi agar kita bisa menerima masukan dari berbagai pihak untuk mencari solusi terbaik, " pesan Bupati.

    Sementara, Ketua Forum Camat se Tanah Datar Zulkifli Idris dikesempatan itu mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan agenda rutin tahunan yang dilaksanakan oleh seluruh keluarga besar para Camat.

    Dia juga sampaikan, bahwa kegiatan ini dimaksudkan untuk meningkatkan jalinan silaturahmi antar sesama camat beserta seluruh keluarganya. "Kegiatan ini kami lakukan tanpa anggaran, untuk menutupi biaya yang ditimbulkan kami setiap bulannya mengumpulkan iuran. Tujuannya, disamping bisa berdiskusi terkait berbagai macam persoalan juga untuk lebih mempererat lagi silaturahmi diantara kami camat sekaligus juga keluarga besar kami, " terang Zulkifli.

    Pada kesempatan itu juga hadir Asisten Pemerintahan dan Kesra Elizar,   Kepala Dinas PMDPPKB Novendril, Kabag Pemerintahan Abdurrahman Hadi dan Kabag Pokopim Dedi Tri Widono. (JH)

    CAMAT TANAHDATAR INFORMASI
    Joni Hermanto

    Joni Hermanto

    Artikel Sebelumnya

    Mewujudkan Pengelolaan Sampah yang Lebih...

    Artikel Berikutnya

    Hadir di Alek Kapalo Banda, Bupati Eka Putra...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TMMD Ke-122 Kodim Mappi Resmi Ditutup
    Hendri Kampai: Jika Rp.1000 per Hari Duit Rakyat untuk Kesehatan, Kira-kira Cukup Gak?
    Dandim 1805/Raja Ampat Paparkan Hasil Capaian Pelaksanaan Program TMMD Ke-122 Kepada Kasdam XVIII/Kasuari
    Babinsa Koramil Deket Bantu Distribusikan Air Bersih kepada Warga

    Ikuti Kami